Rabu, 22 Desember 2010

Anas Setengah Mati Cari Kaos Timnas Asli Garuda

kaos2-depan.jpg
Jakarta - Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum dan jajaran pengurus PD terus berupaya mencari kaos Timnas Indonesia asli untuk menyaksikan pertandingan final piala AFF antara Indonesia-Malaysia. Hingga hari ini mereka belum mendapat satu pun kaos asli Timnas yang diproduksi oleh Nike.

"Pak Anas dan pengurus PD minta dicarikan kaos Timnas yang asli, saya sudah tanya ke teman di Jakarta nggak ada kaos official Timnas. Saya sendiri sudah cari di Surabaya juga nggak ada yang asli, teman di Medan, Semarang, dan Yogyakarta juga mengeluhkan nggak ada kaos Timnas," keluh pengurus DPD PD Jawa Timur yang juga orang dekat Anas, Yunianto, Rabu (22/12/2010).

Karena sudah lelah mencari kaos Timnas yang asli, Yunianto akhirnya mencoba melirik kaos Timnas KW 1 (palsu). Namun setelah melihat kondisi kaos, dia urung membeli. "Akhirnya saya cari yang tembakan KW 1 di Tambak Sari, palsu saja harganya sudah Rp 125 ribu," keluh Yunianto.

Di pertandingan sebelumnya, saat Indonesia berlaga di semifinal piala AFF menghadapi Filipina, Anas masih beruntung. Sekalipun harus mengenakan kaos Timnas warna putih, kaos tersebut asli bikinan Nike.

"Yang kemarin saya dapat tiga, dua putih satu hitam, harganya sudah Rp 599 ribu, padahal harga aslinya Rp 399 ribu," papar Yunianto.

Hingga saat ini Yunianto masih berburu kaos Timnas yang asli warna merah. "Siapapun yang punya, berapapun harganya saya beli" tandasnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

ardymilan_8